Partaiku.id – KPK kembali melakukan OTT. Kali ini, Abdul Garuf, Bupati Penajam Paser Utara ditangkap KPK dalam kegiatan operasi tangkap tangan atau OTT KPK. Dia kini tengah diperiksa intensif oleh penyidik.
“KPK melakukan tangkap tangan salah satu bupati di wilayah Kaltim yaitu Bupati Penajam Paser Utara beserta 10 orang pihak terlibat,” ujar Ketua KPK Firli Bahuri dalam keterangan singkat, Kamis (13/1).
Firli belum menjelaskan lebih lanjut soal OTT KPK di Penajam Paser Utara karena penyidik saat ini masih bertugas mendalami kasus.
“Mohon maaf rekan-rekan, kami belum merespon karena kami masih bekerja,” ujarnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengungkapkan bahwa operasi senyap tersebut terkait dengan dugaan penerimaan suap dan juga gratifikasi.
Pelaksana tugas juru bicara KPK Ali Fikri mengatakan pihak-pihak yang ditangkap segera dilakukan permintaan keterangan dan klarifikasi oleh tim KPK. Dan pihaknya memiliki waktu maksimal 24 jam untuk menentukan sikap dari hasil pemeriksaan yang masih berlangsung saat ini.
Abdul Gafur lahir pada 7 Desember 1987 di Balikpapan, Kalimantan Timur. Dia merupakan anak ke-8 dari pasangan H Mas’ud dan Syarifah Ruwaidah Alqadri. Masa kecilnya dihabiskan di Kampung Baru, Balikpapan Barat. Dia juga merupakan cucu dari KH Muhammad Husain (Puang Kali Malunda).