Sebagai informasi, nama Puan dan Agus kerap masuk dalam bursa Capres 2024. Namun, elektabilitas mereka tertinggal dari sejumlah sosok seperti Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan Ganjar Pranowo.
Puan menyindir soal calon presiden (capres) berwajah ganteng saat berbicara di hadapan kader PDIP di Wonogiri, Jawa Tengah.
Puan awalnya mengajak kembali ke jati diri orang Indonesia dengan memilih sosok capres yang benar-benar mencintai Indonesia dan mau bergotong-royong dalam membangun bangsa.
Ia kemudian menyinggung masyarakat yang kadang lebih memilih sosok capres karena ganteng, bukan atas dasar kinerja yang baik.
“Kenapa saya ngomong ini? Kadang-kadang sekarang kita ini suka, yo wes lah dia saja, asal ganteng. Dia aja yang dipilih, asal bukan perempuan. Yo wes dia saja, walau enggak iso opo-opo tapi yang penting dia itu kalau di sosmed, di TV itu nyenengin. Tapi kemudian nggak bisa kerja, nggak deket rakyat,” ucap Puan dalam video yang diterima, Kamis (28/4).
(iam/isn)