Partaiku.id – Beberapa rekomendasi untuk maju dalam bursa calon kepala daerah untuk PILKADA Kabupaten Bandung sudah diturunkan oleh bebearapa partai besar, sementara masih terdapat beberapa partai politik yang memilih figur yang tepat untuk dimajukan untuk menghadapi pilkada bulan desember mendatang.
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi mengusung pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung.
Pengusungan kedua figur tersebut ditandai dengan pemberian surat rekomendasi dari DPP Partai NasDem melalui Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustopa.
Pemberian surat rekomendasi dilakukan secara simbolis oleh Saan Mustopa didampingi Ketua DPD NasDem Kabupaten Bandung, Agus Yasmin di Kantor DPW Partai NasDem Jawa Barat, Jumat 24 Juli 2020, malam. Surat rekomendasi itu diterima langsung oleh Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan.
Pengusungan pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan oleh Partai NasDem, juga menjadi sebuah jawaban kesepakatan antara tiga partai yang telah membangun koalisi di Kabupaten Bandung. Ketiga partai tersebut yaitu Partai NasDem, PKB, dan Partai Demokrat.