Semangat kerukunan dan kebersamaan sudah ditunjukkan pada pendiri bangsa. Hal inilah yang patut diteladani dan dipraktikkan.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini berharap selain berakhirnya pandemi Covid-19 di Indonesia, ada doa dan harapan agar seluruh rakyat Indonesia dapat rukun dan saling menjunjung sikap toleransi. Ia mengatakan, pesan hidup damai dalam kerukunan dan saling mengasihi umat kristiani menjadi contoh riil cara bersosialisasi dan bermasyarakat di Indonesia yang patut ditiru.
“Semoga kita saling menebar kebaikan, hidup rukun, saling mengasihi, dan menjunjung perdamaian untuk kebaikan seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Airlangga.
Menurut Menko Perekonomian, Indonesia sudah berada di jalur yang tepat untuk keluar dari pendemi dan menuju negara yang sejahtera. Airlangga menegaskan, hal inilah yang membuat Golkar bersama PAN dan PPP sejak awal membuka diri pada kerja sama dengan seluruh partai untuk bisa melanjutkan tren positif Indonesia sejahtera.
Ia mengatakan, Golkar dan partai Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bertekad menjaga momentum kebangkitan nasional ini secara kolaboratif. KIB mengajak seluruh masyarakat mengesampingkan ego maupun hasrat individualis dan mulai saling merangkul untuk bekerja sama serta rukun satu sama lain.