Partaiku.id – Bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan menghadiri acara senam sehat yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Sumatera Utara. Setelah acara senam sehat, Anies mendatangi masyarakat dan simpul relawan di Desa Hulu, Kecamatan Pancur Batu, Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Minggu (3/9).
Di Desa Hulu, Anies tidak hanya memberikan pidato mengenai gagasan perubahan yang selama ini ia sampaikan, tetapi juga mendengarkan aspirasi dari para relawan dan masyarakat Karo.
Kepala Desa Hulu, Kasuma Candra Widjaya, merasa senang dengan kunjungan Anies ke desa mereka dan ingin menyampaikan harapan masyarakat jika Anies terpilih menjadi presiden. “Desa kami beragam, suku Batak, Jawa, Karo, Melayu semuanya ada di sini. Kami harap Bapak bisa memperhatikan kami jika terpilih menjadi presiden,” kata Candra.
Pendapat serupa juga disampaikan oleh Ketua Adat Masyarakat setempat, Lawan Sinulingga, yang berharap Anies akan memperhatikan masyarakat desa seperti mereka dan berjanji untuk kembali ke Desa Hulu jika terpilih menjadi presiden pada Pilpres 2024.