Partaiku.id – Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah menegaskan PDI Perjuangan tunduk pada konstitusi.
Penegasan Basarah ini menjawab sejumlah isu terkait perpanjangan masa jabatan presiden.
“PDI Perjuangan tegaskan taat pada konstitusi” kata Basarah dalam paparannya dihadapan 150 awak media Malang Raya pada acara “Silaturahmi Wakil Ketua MPR RI Dan DPRD Kota Malang Bersama Media” di Rumah Dinas Ketua DPRD Kota Malang (28/4).
Secara khusus Basarah mengapresiasi terhadap media yang telah membantu menjaga kondisifitas keamanan Kota Malang, dengan pemberitaan positif terkait maraknya aksi unjuk rasa yang beberapa waktu lalu terjadi akibat isu-isu nasional.
Maka dari itu isu-isu nasional yang selama ini ada tidak benar, apalagi tahun ini proses tahapan Pemilu juga sudah dimulai.
Ketua DPRD Kota Malang, I Made Rian Diana Kartika mengungkapkan bahwa kegiatan bersama media saat bulan puasa merupakan kegiatan rutin tahunan hanya pada tahun ini tempatnya berbeda karena di rumah dinas bukan di gedung dewan.
Pria yang akrab disapa Pak Made tersebut juga mengucapkan rasa terimakasihnya kepada semua media yang selama ini selalu mendampingi serta membuat pemberitaan positif sepanjang kepimpinannya sebagai Ketua DPRD Kota Malang, terutama ketika aksi unjuk rasa besar-besaran mahasiwa yang mengangkat isu nasional beberapa waktu yang lalu di gedung DPRD Kota Malang.