Partai Amanat NasionalPartai Demokrasi Indonesia PerjuanganPartai DemokratPartai Gerakan Indonesia RayaPartai Golongan KaryaPartai Kebangkitan BangsaPartai Nasdem

Beliau Tahu Persis Tantangan Jakarta, Usai Bertemu Heru Budi

Beliau Tahu Persis Tantangan Jakarta, Usai Bertemu Heru BudiPartaiku.id – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan Heru menghabiskan hampir seluruh waktunya bekerja di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebelum mengabdi di Istana Kepresidenan. Hal ini menjadi bekal baginya saat memimpin Ibu Kota nantinya.

“Kita di Jakarta menyambut sekali, karena Pak Heru Budi Hartono ini, Beliau adalah orang yang tumbuh kembang kariernya di Jakarta, tahu persis apa yang menjadi tantangan, tau persis situasi Jakarta, jadi kita bersyukur yang akan jadi Pj Gubernur adalah beliau,” kata Anies usai menerima kunjungan Heru di Pendopo Balai Kota Jakarta, Rabu (12/10).

“Kita percaya, Pak Heru amat mumpuni, amat berpengalaman. Jejaringnya luas, Insya Allah akan sukses jalankan tugasnya,” ujarnya menambahkan.

Keduanya bertemu siang tadi sembari makan siang. Menurut Anies dirinya sengaja mengundang Heru untuk membicarakan sejumlah hal mengenai kelanjutan pembangunan Jakarta.

Menurutnya pertemuan tersebut sekaligus menjadi proses agar pemerintahan di Jakarta tetap berjalan.

“Kami mengundang Bapak Pj Gubernur terpilih, Bapak Heru Budi Hartono untuk kita silaturahmi, ngobrol dan ini bagian dari sebuah proses penjaminan agar pemerintahan berjalan dengan baik,” ujar Anies.

Anies menambahkan di ujung masa tugasnya, Ia ingin menyampaikan apa saja pekerjaan yang tak selesai. Hal ini agar Heru sebagai penerusnya dapat segera bekerja menuntaskan pekerjaan tersebut.

“Agar yang bertugas berikutnya apa-apa saja yang perlu jadi perhatian, apa-apa saja yang jadi PR, dengan begitu kesinambungan dalam pemerintahan terjadi dengan baik,” jelas Anies.

Anies mengatakan dirinya tak menitipkan secara spesifik apa yang harus dikerjakan Heru. Menurut dia semua urusan di Jakarta harus dikerjakan dan dituntaskan.

“Semua urusan Jakarta harus dikerjakan. Jadi tidak bisa dikerjakan satu dua, dari mulai tentang ibu hamil sampai pemakaman, itu semua harus ditangani,” jelas dia.

(dmi/ain)

Show More
Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker