Partai Demokrat mengincar kursi Menteri Pemuda dan Olahraga usai Imam Nahrawi ditetapkan menjadi tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dan menyarankan AHY untuk mengisi kursi kosong tersebut.
Wasekjen Demokrat Putu Supadma Rudana menghormati proses hukum yang tengah berjalan. Untuk membantu kerja Presiden Jokowi, Demokrat menawarkan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY masuk dalam jajaran kabinet.
“Kami mengapresiasi KPK, tentu dengan semangat praduga tidak bersalah. Jika bersalah tentu patut dilanjutkan ke tahapan berikutnya. Demokrat sangat siap untuk masuk koalisi. Tentu AHY menjadi figur terbaik untuk membantu Presiden terpilih,” katanya, Kamis (19/9).
Meski demikian, dia mengungkapkan, semuanya dikembalikan ke Presiden Jokowi yang menentukan siapa yang akan mengisi kursi Menpora tersebut.
“Silakan kembali kepada Presiden Jokowi. Tentu yang berhak dan bisa menjawab secara konkret adalah Presiden Jokowi,” ungkap Anggota Komisi X itu.
Meski demikian, Supadma memberi isyarat bahwa sosok AHY bisa menggantikan posisi Imam Nahrawi, dan merepresentasikan sosok anak muda.
“Tentu kembali kepada Presiden Jokowi, Presiden memiliki hak prerogatif. Figur yang tepat muda dan penuh integritas yaitu AHY,” pungkasnya.