“Kalau salah satu agendanya membahas kerja sama juga di kondisi seperti ini bisa mengirim perwakilan atau berkomunikasi daring. Jika seperti buang-buang waktu seperti ini kami yakin rapor kerja Pak Anies merah di akhir masa jabatan,” imbuhnya menambahkan.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sebelumnya mengonfirmasi perihal kepergian Anies ke Eropa. Menurutnya, Anies akan pergi ke Inggris, Jerman, dan Prancis dalam rangka menindaklanjuti kerja sama di bidang transportasi.
“Rencana besok malam [Selasa, 10 Mei 2022]. Memang mau ada agenda ke Eropa, ke beberapa negara, di antaranya London [Inggris], Jerman, Paris [Prancis] dalam rangka pertama menindaklanjuti kerja sama transportasi, termasuk pembiayaan MRT, tapi juga transportasi lainnya,” kata Riza di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin malam (9/5).
(dmi/pmg)


