Partaiku.id – Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto khawatir kehadiran timnas Israel sebagai peserta Piala Dunia U20 2023 di Indonesia berujung impeachment atau pemakzulan terhadap Presiden Jokowi.
Seperti diketahui, impeachment atau pemakzulan sebuah proses penjatuhan dakwaan oleh sebuah badan legislatif terhadap pejabat tinggi negara. Dengan kata lain, menjatuhkan presiden atau pejabat tinggi negara lain dari jabatannya.
“(Pemerintah) didorong dulu supaya menerima Israel, lalu terjadi berbagai persoalan terkait dengan keamanan. Ini kan kita harus mengkalkulasi risiko yang terburuk di dalam politik,” kata Hasto dalam program GASPOL, Kamis (5/4).
“Lalu kemudian ada tuduhan Pak Jokowi melanggar konstitusi. Lalu, berujung pada impeachment,” kata Hasto lagi.
Pertama, kata Hasto, Jokowi bisa dituduh melanggar pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, jika timnas Israel datang dan bertanding di Indonesia. Kedua, hukum di dalam konferensi Asia-Afrika yang kita tandatangani, menolak Israel.
Kemudian, ada peraturan Menteri Luar Negeri yang sudah tercatat dalam berita negara. Jadi, ini menjadi sasaran empuk terhadap Jokowi. Oleh karena itu, PDI-P menyatakan sikap menolak Israel sebagai peserta Piala Dunia U20 2023 di Indonesia.