Partaiku.id – Direktur Eksekutif Indo Barometer, M. Qodari merilis analisis data dari kompilasi hasil survei elektabilitas pilihan calon presiden 2024. Terdapat tiga hasil survei yang dianalisis oleh Qodari.Pertama SMRC (periode survei 5-13 Agustus 2022), kedua Charta Politika (periode survei 6-13 September 2022), dan Indikator (periode survei 13-20 September 2022).
Dari hasil yang dihimpun Qadari, terdapat tiga calon presiden yang selalu menempati urutan tiga teratas, yaitu Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.
Pada survei SMRC, Ganjar mendapatkan suara responden sebesar 27,1%, Charta Politika 31,3% dan Indikator 30,0%. Kemudian untuk Prabowo Subianto, SMRC mencatatkan suara responden sebesar 19,0%, 24,4% untuk Charta Politika dan 22,0% untuk Indikator. Terakhir untuk Anies Baswedan, raihan suaranya pada survei SMRC sebesar 15,6%, Charta Politika 24,4% dan Indikator 17,7%.
Melihat hasil tersebut, Qadari menganalisis terdapat dua pola Pilpres 2024 yaitu 4 calon dan 3 calon. Perhitungan calon ini berdasarkan jumlah kursi partai politik di Parlemen Senayan.
“Pada pola 4 calon, terdapat Anies Baswedan yang diusung oleh NasDem, Demokrat dan PKS. Kedua, Prabowo Subianto yang diusung oleh Gerindra dan PKB, selanjutnya Ganjar Pranowo yang diusung oleh Golkar, PAN, PPP. Terakhir PDIP yang berdiri sendiri mengusung Puan Maharani,” tulis Qadari Minggu (27/11/2022).