Partaiku.id – Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengkritik pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menyinggung warga antre minyak goreng buntut kelangkaan stok di pasaran dalam beberapa waktu terakhir. Megawati dalam pernyataannya heran bukan karena minyak goreng langka atau mahal, tapi karena tak ada alternatif selain menggoreng.
Menurut dia, antrean panjang untuk mendapatkan minyak goreng memperlihatkan seolah tidak ada cara masak lain dalam mengelola bahan makanan, seperti merebus hingga mengukus.
Menanggapi hal itu, Mardani dengan nada sindiran memuji Mega soal alternatif memasak dengan merebus. Menurut dia, makanan yang direbus memang baik untuk kesehatan.
Namun menurut dia, kasus kelangkaan bukan soal kesehatan atau cara mengolah makanan. Mardani berujar, kelangkaan minyak goreng merupakan hak warga untuk mendapat kebutuhan hidupnya.
“Bab rebus bagus buat kesehatan. Tapi masalahnya bukan di kesehatan dan cara mengelola makanan. Ini hak warga untuk mendapatkan bahan kebutuhan hidupnya dengan harga yang terjangkau,” kata Mardani, Jumat (18/3).
Menurut dia, negara telah gagal mengatasi kebutuhan dasar hidup warga dalam kasus kelangkaan minyak goreng dan pencabutan aturan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng.


