Partai Gerakan Indonesia Raya

Mohamad Taufik Pimpin Paripurna Pergantian Dirinya dari Pimpinan DPRD

 Mohamad Taufik Pimpin Paripurna Pergantian Dirinya dari Pimpinan DPRDPartaiku.id – Politikus Partai Gerindra Mohamad Taufik akan memimpin rapat paripurna pergantian dirinya dari jabatan sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta pada pekan depan, Selasa (26/4). Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi mengatakan Taufik telah menyatakan bersedia memimpin rapat itu.

“Saya minta kepada pak M. Taufik dia yang memimpin nanti di paripurna, gitu. Jadi tidak ada orang yang kalau diganti kan dendam, enggak lah. Ayo, kita jalankan,” kata Pras, sapaannya, kepada wartawan, Selasa (19/4).

Pras mengatakan rapat paripurna tersebut harus mencapai kuorum atau dihadiri 50 persen +1 dari total 106 anggota DPRD DKI Jakarta.

Setelah paripurna, surat pergantian Taufik akan dibawa ke Kementerian Dalam Negeri untuk proses selanjutnya.

“Karena pimpinan dewan, wakil pimpinan dewan ini ranahnya di kementerian. Kalau PAW (Pergantian Antar Waktu) kan cuma ranahnya KPU sudah selesai,” kata Politikus PDI Perjuangan ini.

Posisi Taufik sebagai pimpinan dewan akan digantikan oleh Ketua Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani.

Taufik sebelumnya mengaku dicopot dari jabatan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta oleh partainya. Pencopotan disampaikan secara lisan oleh Ketua DPD Gerindra Jakarta Ahmad Riza Patria.

Ia bercerita dirinya sempat dipanggil oleh Dewan Etik Partai setelah menyebut Politikus Golkar Airin Rachmi Diany bakal jadi pengganti Anies Baswedan di kursi Gubernur DKI Jakarta.
(yoa/bmw)

 

Show More
Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker