Partaiku.id – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Tengah (Jateng) Muhammad Afif mengimbau masyarakat calon pemudik agar bersiap siaga dan berhati-hati selama perjalanan, sebab kondisi jalanan di Jawa Tengah kini sedang tidak baik-baik saja.
“Pesan bagi para calon pemudik agar mempersiapkan diri dengan baik. Persiapan fisik dan lainnya. Pemudik khususnya di jalur darat juga harus waspada dan berhati-hati, sebab kondisi jalanan di Jawa Tengah belum sepenuhnya bisa dikatakan dalam kondisi yang baik-baik saja,” terang Afif.
Afif juga mengingatkan para pemudik yang akan menuju Jawa Tengah atau melewati Jawa Tengah agar memastikan tubuh dalam kondisi fit dan bugar dalam perjalanan. Pemudik bisa beristirahat di Posko Mudik PKS yang telah disiapkan PKS di beberapa titik di Jawa Tengah.
“Pastikan kondisi tubuh dalam keadaan fit dan bugar dalam perjalanan, sehingga bisa selamat sampai tujuan. Bagi pemudik yang akan menuju Jawa Tengah atau melewati Jawa Tengah, silakan mampir untuk beristirahat di Posko Mudik PKS, yang akan disiapkan di beberapa titik di Jawa Tengah,” tutur Afif saat diwawancarai di kantor DPTW PKS Jawa Tengah, Jumat (14/04/2023).