Senada, politikus PDIP Andreas Pareira menyampaikan bahwa setiap parpol memiliki pertimbangan dan strategi sendiri dalam menentukan koalisi dan capres yang akan diusung.
Ia pun meminta agar parpol yang mendorong agar parpol mendeklarasikan koalisi dan capres yang akan diusung di 2024 secara dini melakukan langkah tersebut lebih dahulu
“Pertama, tiap partai tentu punya pertimbangan dan strateginya sendiri. Kedua, Kalau beliau menyampaikan seperti itu tentu sudah dipraktikkan partainya sendiri,” katanya.
Sebelumnya, pendiri lembaga survei dan konsultan politik Cyrus Network, Hasan Nasbi mengatakan salah satu faktor yang bisa mengubah peta politik Pilpres 2024 ialah koalisi lebih awal antarparpol dan penentuan calon lebih awal.
Menurutnya, publik benar-benar tidak tahu sosok yang memiliki tiket untuk maju di Pilpres 2024 saat ini, meskipun terdapat tiga parpol yang memiliki potensi mengusung kader sendiri karena hanya membutuhkan tambahan satu parpol yaitu PDIP, Golkar, serta Gerindra.
“Ini dua hal yang bisa mengubah peta survei. Kalau sudah dibungkus saya yakin orang akan melihat, oh ini yang sudah punya tiket,” ujar Hasan.