Pendaftaran bakal calon Bupati-Wakil Bupati Gresik di Kantor DPD Nasdem Kabupaten Gresik, Jalan Veteran, Kecamatan Kebomas diikuti puluhan orang.
Salah satu bakal calon yang sudah mengembalikan formulir yaitu, mantan Ketua DPRD Kabupaten Gresik Ahmad Nurhamim.
Sekretaris badan pemenangan pemilu (Bapilu) Kabupaten Gresik Hasanuddin Farid mengatakan, sampai saat ini sudah 10 pendaftar bakal calon Bupati-Wakil Bupati Gresik.
Para pendaftar yaitu, Tri Putro Utomo dari Kecamatan Benjeng, Ahmad Efendi N dari Kecamatan Sidayu, Sukhoiri dari Kecamatan Menganti, M Nuh dari Kecamatan Wajak Kabupaten Malang, Ahmad Nurhamim dari Kecamatan Kebomas, dan A Iwan Zunaih dari Kecamatan Dukun.
Daftar bakal calon Bupati-Wakil Bupati Gresik lainnya yaitu, Ali Muhsin dari Kecamatan Cerme, A Nadhir dari Balongpanggang sekaligus ketua DPC PPP Kabupaten Gresik, dan Ir Ahmad Nadhir dari Kecamatan Kebomas mantan Ketua DPRD Gresik, Agus Zuanidi Hamzah dari Kecamatan Balongpanggang sekaligus Ketua GP Ansor Kabupaten Gresik.
“Dari bakal calon Bupati-wakil Bupati Gresik yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran hanya satu yaitu Ahmad Nurhamim mantan Ketua DPRD Gresik sekaligus Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Gresik,” kata Farid, Sabtu (19/10/2019).