Pada hari yang sama, Prabowo menemui Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng Jakarta Pusat. Prabowo didampingi putranya, Didit Hediprasetyo dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani. Sementara Megawati didampingi Prananda Prabowo dan Puan Maharani.
Pada Sabtu (7/5), Prabowo berkunjung ke kediaman Sri Sultan Hamengku Buwono X (HB X) di Keraton Yogyakarta. Menhannya Jokowi ini juga menemui ulama sekaligus anggota Wantimpres Habib Luthfi bin Yahya di Pekalongan, Kamis (5/5).
Prabowo juga berkunjung ke Pompes Al-Anwar, Rembang, Jateng pada Kamis (5/5). Dalam kunjungan itu Prabowo sempat masuk ke kamar Mbah Moen ditemani pimpinan Ponpes Al-Anwar yang juga putra Mbah Moen, Muhammad Najih Maimoen alias Gus Najih.
“Pak Prabowo sempat meneteskan air mata saat berdoa di kamar. Saya bertanya kenapa, lantas Pak Prabowo menjawab, saya menganggap Mbah Moen seperti ayah saya sendiri,” kata Gus Najih. Prabowo juga menemui sejumlah tokoh lainnya, di antaranya Ketum Golkar Airlangga Hartarto.


