Partaiku.id – Ketua Harian Relawan Puan Maharani (RPM) Lenny Handayani, mendukung wacana deklarasi koalisi partai politik (parpol) untuk mengumumkan calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024 lebih dini.Menurutnya, langkah itu perlu dilakukan supaya masyarakat tidak seperti membeli kucing dalam karung di pilpres mendatang.
“Menurut saya memang sebaiknya dari jauh-jauh hari,” kata Lenny kepada wartawan.
Dia pun menyampaikan, pihaknya sebagai relawan memiliki tugas memberikan informasi, edukasi, pengetahuan semuanya tentang Puan Maharani agar masyarakat tidak seperti membeli kucing dalam karung ketika Puan resmi dideklarasikan dan diusung oleh PDIP menjadi capres di 2024.
“Ketika ibu Puan ditunjuk jadi capres, maka masyarakat tak membeli kucing dalam karung, karena kami sudah memberikan informasi, berbagai kelebihan beliau,” katanya.
Lenny mengakui, setiap partai politik (parpol) memiliki aturan atau kebijakan masing-masing dalam membentuk koalisi dan memilih capres yang akan diusung.
“Tapi kembali lagi ke partai masing-masing,” tegasnya.
Lebih lanjut, Lenny berharap PDIP memutuskan mengusung Puan sebagai capres. Menurutnya, Puan merupakan salah satu kader terbaik partai dan layak menggantikan Presiden Joko Widodo (Jokowi).