“Di luar kalau ada yang meminang memang ke pemimpin nasional ya juga posisinya juga lebih baik harus sudah berpartai. Mungkin di pertengahan tahun depan begitu,” ujar Emil.
Lebih lanjut, Emil mengaku sejauh ini komunikasi yang ia lakukan dengan beberapa partai politik berlangsung baik. Ia telah bersua dengan Ketua Umum Partai amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan beberapa waktu lalu dan dengan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dalam waktu sebelumnya.
Menurutnya, dalam politik, hubungan baik merupakan hal yang penting.
“Semuanya baik-baik. Kemarin Pak Zul ke Bandung, Pak Airlangga dulu dan semuanya dijaga hubungan baik. Dalam politik hubungan baik itu penting,” ujar Emil.