Partaiku.id – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari mengaku, terus memantau perkembangan informasi terkait pendaftaran partai calon peserta Pemilu 2024.
Menurut informasi teranyar, partai-partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB akan mendaftar secara bersamaan.
“Partai-partai yang sudah mengkonfirmasi kehadirannya sesuai dengan yang hari ini dijadwalkan ulang. Ada beberapa misalnya seperti PPP, Golkar dan PAN menurut informasi akan mendaftar pada hari yang sama yaitu tanggal 10 Agustus 2022,” kata Hasyim saat ditemui di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Senin (1/8/2022).
Selain KIB, lanjut Hasyim, Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) juga akan melakukan hal senada. Namun pendaftaran mereka dilaksanakan dua hari lebih dulu ketimbang KIB.
“Demikian juga Gerindra dan PKB, dua partai ini konfirmasi pada tanggal 8 Agustus 2022,” jelas Hasyim.
Partai Amanat Nasional (PAN) melalui Wakil Ketua Umum Yandri Susanto memberikan sinyal akan ada anggota baru Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Yandri mengatakan, tanda-tanda partai tersebut bergabung KIB semakin dekat. Dalam waktu dekat partai yang dimaksud akan diumumkan ke publik.