Kapasitas kepemimpinan menurutnya bisa ditunjukkan melalui kemampuan dalam membangun kemajuan di wilayahnya. Dalam upaya tersebut seorang pemimpin akan mendapatkan berbagai ujian.
“Di situlah setianya pemimpin akan mengalami ujian-ujian, termasuk Mas Gibran. Sehingga dalam konteks pilkada tahapannya itu kan pileg, pilpres kemudian baru pilkada,” kata Hasto.
Dia juga menyebut calon yang akan diusung juga harus selalu mengasah kemampuan kepemimpinan sehingga diharapkan ketika turun langsung ke lapangan mereka tetap kokoh.
Hasto juga mensyaratkan bahwa calon yang akan diusung dalam Pilgub DKI juga harus selalu disiplin, termasuk dalam kepartaian.