“Mayoritas masyarakat muslim 41.9 persen. Sedangkan alasan karena anjuran agama dipimpin sesama muslim 41,4 persen responden,” ucap Kunto.
Hasil survei KedaiKOPI juga menemukan bahwa mayoritas responden lebih menyukai capres 2024 berlatar belakang kepala daerah. Di bawah kepala daerah, latar belakang capres 2024 yang disukai adalah TNI atau purnawirawan TNI, serta ulama tokoh agama.
“Kepala daerah 31 persen, TNI/purnawirawan TNI 25,7 persen, ulama/tokoh agama 11,6 persen,” katanya.
Baca artikel CNN Indonesia “Survei KedaiKOPI: 61 Persen Responden Ingin Pilih Capres Non-Jawa” selengkapnya di sini: https://www.cnnindonesia.com/nasional/20211219135258-32-735877/survei-kedaikopi-61-persen-responden-ingin-pilih-capres-non-jawa.
Sebelumnya, hasil survei KedaiKOPI menyatakan bahwa elektabilitas Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto, serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, tertinggi dalam bursa capres dan cawapres 2024.
Berdasarkan paparan Direktur Eksekutif KedaiKOPI, elektabilitas Prabowo sebagai capres 2024 saat ini berada di 23,9 persen. Ia menjadi yang tertinggi dibandingkan delapan nama lainnya.