“Kalau bisa kita alihkan pada pikiran-pikiran yang mengajak bahwa kita satu bangsa,” tambahnya.
Sementara Prabowo mengamini visi yang dicanangkan oleh Paloh untuk kontestasi politik mendatang. Meskipun, ia menyatakan belum tentu Gerindra dan NasDem akan tergabung dalam koalisi yang sama.
Menurutnya, sebagai pimpinan partai pihaknya harus mempertimbangkan suara dari partai masing-masing dalam menentukan arah koalisi.
“Kita kan tidak bisa bertindak karena kita teman, kita atur-atur sendiri. Beliau punya konstituen, saya punya konstituen. Kami kan bertanggung jawab kepada partai kami,” kata Prabowo.
(mjo/fra)