Partaiku.id – Pembentukan kader yang militan dan memiliki kualitas kepemimpinan yang mumpuni merupakan hal yang penting dalam eksistensi dan perjuangan partai politik untuk mensejahterakan rakyat. Tak terkecuali untuk PDI Perjuangan.
PDI Perjuangan menyadari bahwa saat ini adalah momentum untuk meningkatkan kualitas kepemimpinan kader-kader partai agar ideologis dan memiliki kemampuan teknokratis, agar mumpuni, mempunyai kepekaan terhadap lingkungan, agar punya tanggungjawab terhadap sosial, dan sekaligus mempunyai energi pergerakan dalam membangun political network; jejaring Partai rakyat.
Hal tersebut disampaikan oleh Hasto Kristiyanto, Sekjen PDI Perjuangan saat membuka kegiatan Pendidikan Kader Nasional (PKN) DPP PDI Perjuangan di Gedung Sekolah Partai, Kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Senin (15/11/2021).
“Partai juga membangun kesadaran kader untuk terus bergerak ke bawah, memahami keseluruhan dinamika kehidupan di akar rumout dan mencari solusi melalui kepeloporan kader Partai. Berbagai kesadaran ini harus kita bangun selama kaderisasi. Syaratnya adalah kedisiplinan dari peserta,” lanjut Hasto