Partaiku.id – Kementerian Kominfo telah melengkapi peralatan dengan menambah cyber drone dan mempunyai tim cyber security yang bekerja 24 jam sehari. Mereka, kata Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G Plate, bertugas melakukan surveillans terhadap ruang digital dan serangan siber.
Menurut Johnny, lewat peningkatan kapasitas perangkat dan teknologi, diharapkan dapat membantu pelacakan konten negatif dengan skema alphabetical dan numerical.
“Alphabetical dan juga numerical, jadi bisa membacanya baik huruf maupun angka. Untuk menjaga ruang digital dari serangan siber, sudah ada lintas koordinasi antarkementerian dan lembaga atau yang kita sebut dengan tim cyber respons (CSIRT),” kata dia.
Johnny menjelaskan, tim respons cepat keamanan siber itu juga memiliki tugas merespon seluruh serangan siber yang mengarah ke aplikasi pemerintah. Pada saat bersamaan, Johnny juga mengimbau untuk menghentikan aksi peretasan.
“Peretasan yang dilakukan itu tidak ada gunanya. Apabila melakukan serangan terhadap ruang digital secara khusus untuk aktivitas perekonomian masyarakat atau aktivitas sosial politik yang berkaitan dengan sirkulasi demokrasi itu tidak bermanfaat, janganlah,” katanya.