Partaiku.id – Ketua Departemen Politik DPP PKS, Nabil Fauzi mengaku tak tahu menahu soal konvoi pengendara sepeda motor yang membawa poster kebangkitan khilafah di kawasan Cakung, Jakarta Timur, kemarin. Nabil menegaskan semua kader maupun partisan yang menghadiri Milad ke-20 PKS di kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, pada hari yang sama hanya mengenakan atribut PKS.
“Massa PKS yang menghadiri acara Milad PKS jelas pasti atribut PKS. Sementara yang di video, kami tidak tahu dari pihak mana dan hendak ke mana,” kata Nabil, Senin (30/5).
Nabil memastikan tak ada atribut khilafah yang terlihat dalam acara partainya. Ia mempersilakan semua pihak untuk memastikan hal itu di sejumlah akun media sosial PKS.
Menurutnya, dalam video yang beredar massa justru menamakan dirinya organisasi Khilafatul Muslimin.
“Dan di lokasi acara kami, enggak ada juga itu seperti yang terlihat di video. Silakan bisa dicek akun-akun sosial media PKS,” ujarnya.
Konvoi atau iring-iringan massa yang membawa bendera khilafah di kawasan Cakung diketahui bersamaan dengan pelaksanaan Milad PKS. Aksi tersebut terekam dan viral di media sosial.