“Kondisi hari ini ekonomi sangat berat, kita akui itu. Ke depan, jangan lagi ada istilah guru lain makan daging sementara guru agama makan ikan asin, ini memperihatinkan, akan saya sampaikan ke gubernur,” katanya.
Sementara itu, Ketua Forum Guru Agama Idrus Agus berkata, guru agama di Jakarta ini masih simpang siur terkait status kerja.
“Kita ini makan ikan asin, sementara yang lain makan daging, padahal kami mengajar di tempat di sekolah yang sama. Untuk menopang ekonomi di antara kami ada yang menjadi driver online dan jualan,” tuturnya di hadapan para legislator PKB Jakarta.
Dia menambahkan, “Kami ASN yang bertugas di bawah naungan Pemda DKI Jakarta, namun kesejahteraan kami sangat timpang dengan guru lain di Jakarta,” ujarnya.
Pertemuan para guru lintas agama berlangsung di kantor DPW PKB DKI. Selain Ketua, tampak hadir para dewan PKB Jakarta dan pengurus DPW.